Mengedit File PDF Di Word 2013 - Microsoft Office 2013 merupakan aplikasi office keluaran terbaru dari microsoft. Banyak fitur baru serta tampilan yang berbeda dari versi office sebelumnya. Pada kesempatan kali ini kabarkomputer akan berbagi pengalaman bagaimana caranya mengedit file berformat .PDF di Microsoft Office Word 2013. 

Ms Word 2013 dapat menyimpan file ke dalam bentuk PDF maupun mengkonversinya kembali menjadi format DOCX atau DOC. Untuk mengedit file PDF di Word 2013 anda bisa melakukannya dengan cara berikut.

Saya anggap anda mempunyai file berformat PDF yang ingin anda edit. Bukalah file tersebut dengan klik kanan kemudian pilih menu "Open with..." kemudian lanjutkan dengan memilih "Word (desktop)". Perhatikan gambar berikut.


Note : Jika pilihan Word (desktop) tidak ada pada menu pilihan seperti diatas bisa memilihnya memilihnya melalui pilihan "Choose default program..."

Jika sudah maka anda akan menemukan Ms. Word 2013 terbuka, jika ada peringatan yang muncul pilih saja OK. Tunggulah proses converting hingga selesai, lamanya convert tergantung size dari dokumen PDF yang akan anda edit.

Setelah itu anda bisa mengedit file PDF tadi maupun menyimpan ulang ke dalam format/ekstensi yang berbeda. 

Selamat mencoba...

0 komentar Blogger 0 Facebook

Posting Komentar

 
iTEKNOPEDIA © 2013. All Rights Reserved. Share on Blogger Template Free Download. Powered by Blogger
Top